Parkir Liar di Depan RSUD Koja Ditindak, Sosialisasi Hingga OCP Kendaraan - WARTA NASIONAL RAYA | HARIAN BERITA UMUM INDONESIA

WARTA NASIONAL RAYA | HARIAN BERITA UMUM INDONESIA

Harian Berita Umum Indonesia


 

-----


=====

Breaking

Responsive Ads Here

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Senin, Juni 26, 2023

Parkir Liar di Depan RSUD Koja Ditindak, Sosialisasi Hingga OCP Kendaraan


JAKARTA UTARA

(Wartanasionalraya.com) - Petugas gabungan menertibkan keberadaan parkir liar di Jalan Jampea atau tepatnya di depan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Koja, Kecamatan Koja, Jakarta Utara. Penertiban dilakukan dengan sosialisasi hingga penindakan berupa Operasi Cabut Pentil (OCP) bagi kendaraan yang kedapatan parkir di atas bahu jalan dan trotoar. 


Kepala Suku Dinas Perhubungan Kota Administrasi Jakarta Utara, Hendrico Tampubolon mengatakan penertiban parkir liar di depan RSUD Koja sebagai tindaklanjut aduan masyarakat.


Tak hanya sosialisasi, penertiban juga dilakukan dengan pencabutan pentil terhadap lebih dari tiga puluh kendaraan yang kedapatan tengah parkir di lokasi tersebut. 


"Kami sosialisasikan pengendara tidak parkir di sana. Penindakan ini gabungan dengan melibatkan UKPD (Unit Kerja Perangkat Daerah), Kelurahan, Kecamatan, manajemen RSUD Koja, bahkan pengurus RT/RW setempat," kata Hendrico Tampubolon saat dikonfirmasi, Sabtu (24/6). 


Mencegah tak lagi digunakan sebagai parkir liar, dia memastikan telah terpasang spanduk larangan parkir dan berjualan di bahu jalan dan trotoar. Sejumlah kerucut lalu lintas (traffick cone) pun telah dipasang agar bahu jalan dan trotoar kembali pada fungsinya. 


"Parkir liar di sini sudah beberapa kali kami tindak. Semoga dengan adanya sosialisasi dan penertiban ini pengendara menyadari fungsi bahu jalan dan trotoar," jelasnya. 


Sementara itu, Kepala Satuan Pelaksana Kecamatan Koja, Suku Dinas Perhubungan Jakarta Utara, Zulkifli Ma'bud menerangkan akan terus memantau lokasi tersebut secara berkesinambungan (mobile). Pastinya sanksi tegas akan dikenakan apabila kedapatan kendaraan parkir di lokasi tersebut. 


"Sebagai solusi, kendaraan dipersilahkan parkir di dalam gedung parkir RSUD Koja yang dapat menampung ratusan kendaraan roda dua dan empat," tutup Zulkifli Ma'bud.



(Hamron/Red. WNR/Kominfo.TIK JU).

Tidak ada komentar:

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Page