OBYEK WISATA : Pesona Pantai Balongan Indah Indramayu - WARTA NASIONAL RAYA | HARIAN BERITA UMUM INDONESIA

WARTA NASIONAL RAYA | HARIAN BERITA UMUM INDONESIA

Harian Berita Umum Indonesia


 

-----


=====

Breaking

Responsive Ads Here

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Rabu, November 30, 2022

OBYEK WISATA : Pesona Pantai Balongan Indah Indramayu

 





Cirebon (Wartanasionalraya.com)
- salah satu obyek wisata yang cukup menarik untuk dikunjungi Pantai Balongan Indah Indramayu. Lokasi pantai Balongan Indah Indramayu berada di jalan Raya Balongan, kecamatan Balongan, Kabupaten Indramayu, provinsi Jawa Barat. Kawasan ini berjarak sekitar kurang lebih 10 km dari pusat kota Indramayu.



Pantai ini memiliki daya tarik dengan panoramanya yang indah terutama saat matahari terbit (sunrise) maupun terbenam (sunset) serta memiliki aneka ragam wahana permainan yang menghibur baik diperuntukkan bagi anak-anak maupun untuk orang dewasa. Tak pelak Pantai Balongan Indah Indramayu yang disingkat ‘Pantai Bali Indramayu’ selalu ramai dikunjungi dihari biasa maupun hari libur, terutama  liburan akhir pekan.




Saat Wartanasionalraya berkunjung kesana bersama keluarga ada beberapa obyek wisata pantai Balongan Indah yang dapat dinikmati pengunjung, diantaranya yakni,pemandangan alamnya yang indah dan suasana yang nyaman sehingga membuat pengunjung betah berlama-lama disana. Bermain pasir, berenang, juga menjadi pilihan terutama anak-anak karena di Pantai ini selain ombaknya yang tidak terlalu besar juga pantainya berpasir halus dan areanya cukup luas. Selain itu, bagi Anda yang punya keberanian ada pilihan untuk naik Banana Boat atau ojek perahu.


Harga tiket masuk ke pantai Balongan Indah sangatlah beragam, untuk orang dewasa pada hari biasa dikenakan Rp 7.500,- sedangkan pada hari libur Rp 10.000,-. Untuk anak- anak pada hari biasa dikenakan Rp 5.000,- sedangkan pada hari libur Rp 7.500. Selain itu pengunjung yang menggunakan kendaraan baik mobil maupun motor ada biaya retribusi parkir sebesar Rp 10.000,- untuk mobil dan Rp 5000,- untuk motor.


Sedangkan fasilitas yang tersedia di Pantai Balongan Indah cukup memadai, area parkir, mushola, kamar mandi dan toilet, warung makan berbagai menu yang tersedia disepanjang lokasi, serta ada juga penginapan bagi pengunjung yang ingin menginap karena berdomisili jauh dari pantai Balongan Indah. Nah, tunggu apa lagi Pantai Bali Indramayu jadikan sebagai salah satu tempat hiburan akhir pekan Anda.


(Rustam/Wnr/Cirebon )

Tidak ada komentar:

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Page