JAKARTA MPI - Consultant Bisnis Management, Albert Gunawan menjelaskan alasan ia bergabung dengan Partai Persatuan Indonesia (Perindo) dalam Podcast Aksi Nyata Perindo, Kamis (27/10/2022).
Dalam podcast yang bertemakan 'Majukan UMKM Melalui Percepatan', ia menyebutkan tagline Indonesia Sejahtera alasan ia mengapa bergabung dengan partai besutan Hary Tanoesoedibjo ini.
"Kata Indonesia Sejahtera itu yang membuat saya tertarik dengan Perindo," kata Albert dalam podcast tersebut.
Setelah bergabung, Albert mendapatkan amanah memegang jabatan Wakil Ketua II Departemen Pelatihan Berkelanjutan dan Sertifikasi Bidang Perindustrian dan Perdagangan DPP Partai Perindo.
Albert melanjutkan, di balik sebuah tagline, pasti akan ada sebuah langkah yang dikerjakan untuk mencapai hal tersebut.
"Karena sperti yang kita ketahui kalau kita mampu atau sedikitnya berkontribusi membuat Indonesia lebih sejahtera dari sebelumnya dari pemerintahan sebelumnya, wow ini sesuatu yang boleh dibilang ini menggemberikan bagi kami rakyat," ucapnya.
(Ys/WNR)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar