JAKARTA - (wartanasionalraya.com)
Bertempat di Halaman Kantor Perwakilan Polres Kepulauan Seribu Marina Ancol telah dilaksanakan kegiatan upacara pemberian penghargaan kepada Dua Puluh Empat personel Polres Kepulauan Seribu yang berprestasi. Rabu (29/12/2021).
Bertindak selaku Inspektur upacara Kapolres Kepulauan Seribu AKBP Eko Wahyu Fredian, SIK dan dihadiri oleh Para Kabag, Kasat, Kapolsek Jajaran serta para perwira, Bintara dan Personel penerima penghargaan.
Kapolres Kepulauan Seribu AKBP Eko Wahyu Fredian, SIK dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada para personel Polres Kepulauan Seribu dan Polsek jajarannya atas prestasi dan dedikasinya yang tinggi sehingga hari ini mendapat penghargaan.
"Pertahankan prestasi yang telah dicapai dan bisa menjadi motifasi bagi anggota lainnya untuk melakukan hal yang sama," tutur Eko Wahyu.
Lebih lanjut Eko Wahyu mengatakan, khususnya berkaitan dengan prioritas utama dari pemerintah yaitu terkait menekan angka COVID-19 dan Vaksinasi sudah diraih dan dicapai oleh Polres Kepulauan Seribu dimana sampai dengan saat ini wilayah Kabupaten Kepulauan Seribu zero COVID-19 dan Vaksinasi cukup tinggi mencapai angka maksimal yakni diatas 90 Persen.
"Ini merupakan suatu prestasi yang luar biasa dan ini diraih dengan kerja keras, kerja tuntas, kerja cerdas dan kerja ikhlas dari semuanya seluruh personel Polres Kepulauan Seribu dan jajaran Polsek," ujar Eko Wahyu.
Untuk diketahui, sebanyak 24 personel Polres dan Polsek jajaran hari ini mendapat penghargaan dari Kapolres Kepulauan Seribu dengan berbagai prestasi. Setelah upacara pemberian penghargaan dilanjutkan dengan ucapan selamat dan foto bersama Kapolres, Pejabat Utama dan personel penerima penghargaan.
(Yadhi s./WNR)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar